Begadang dan Lembur di Hari Libur

Begadang dan Lembur di Hari Libur

Jelang Penerbitan Alkitab TB-2 di Percetakan LAI Bogor

Akhir tahun dan Natal bagi sebagian besar karyawan LAI mestinya disambut dengan penuh sukacita. Karena libur akhir tahun akhirnya tiba. Namun, bagi sebagian karyawan akhir tahun ini suasana berbeda. Beberapa dari mereka tidak dapat menikmati liburan bersama keluarga. Mereka adalah orang-orang yang berkorban untuk memastikan Alkitab edisi pembaruan, Alkitab Terjemahan Baru Edisi 2 (TB-2) yang telah lama dinanti dapat terbit tepat pada waktunya.  

Kepala Bagian Pra Cetak LAI, Yuti Yuliati menyatakan file final sebelum masuk proses pencetakan baru tuntas pada 23 Desember 2022, atau pada hari terakhir karyawan LAI masuk kerja sebelum memasuki libur Natal dan Tahun Baru. Setelah dilakukan koreksi hasil cetakan mesin plotter, naskah Alkitab Terjemahan Baru Edisi 2 (TB-2) mulai dicetak pada 27 Desember 2022. Maka sebagian dari karyawan di Unit Percetakan LAI pun membatalkan rencana liburan mereka agar pencetakan dapat berjalan. Ini semua harus dijalani karena Badan Pengurus LAI berharap Alkitab TB-2 dapat diterbitkan dan diluncurkan bertepatan dengan Hari Ulang Tahun LAI yang ke-69 pada 9 Februari 2023. Salah seorang supervisor di Unit Percetakan LAI, Doni menyebut proses pencetakan Alkitab dari awal hingga selesai dijilid dan dikemas memerlukan waktu dua hingga 3 minggu. 

Kepala Departemen Produksi LAI, Antonius Siahaan, menyebut untuk cetakan perdana dari Alkitab TB-2 ini LAI menerbitkan dalam dua ukuran, versi Alkitab Mimbar dan Alkitab Standar. Alkitab Mimbar yang berukuran besar nantinya akan dipergunakan gereja-gereja dalam kegiatan peribadahan Minggu di gereja-gereja di Indonesia. Sementara Alkitab ukuran standar nantinya akan dipergunakan setiap umat baik secara pribadi, keluarga maupun peribadahan. 

Demikianlah untuk penerbitan sebuah Alkitab, ada harga yang harus dibayar. Ada yang begadang bermalam-malam mengecek kata demi kata, memastikan ketepatan penerjemahan, ketepatan istilah dalam bahasa Indonesia, maupun kerapian layout. Karena yang akan terbit nantinya adalah Alkitab, bukan sekadar buku biasa. Banyak yang mesti berkorban dan setia bekerja di masa-masa sepi liburan agar sebuah Alkitab terbit tepat pada waktunya.

Yang menarik dari untuk edisi perdana Alkitab TB-2 ini menurut Antonius adalah di cover depan Alkitab TB-2 akan tertempel stiker berwarna biru dengan tulisan Alkitab TB-2. Untuk umat yang memesan di muka dari 9 Januari hingga 8 Februari 2023 (satu hari sebelum peluncuran) akan mendapatkan bonus: Sisipan Tuntas Membaca Alkitab Setahun, buku Catatan Terjemahan Baru 2, dan gantungan kunci TB-2. 

Bagi Sahabat Alkitab yang ingin memesan di muka (pre-order) dapat mengisi form berikut:  :https://bit.ly/PreOrder_AlkitabTB2LAI

Info lebih lanjut hubungi contact person:
Jakarta: Paskatia WA 0811-9952-890
Medan : Lusia WA 0813-3144-2551
Manado : Aridan WA 0853-9812-7114
Makassar : Agus WA 0852-9987-8637
Jayapura : Ly Gawan WA 0812-5122-7424

 

Tunggu apa lagi? Segera hubungi perwakilan LAI yang terdekat di kota Anda. Karena edisi perdana ini adalah edisi bersejarah, edisi khusus yang mungkin baru akan berulang 30 tahun lagi. Pada waktu itu mungkin kita sudah terlalu tua dan belum tentu punya kesempatan lagi.