Dalam perayaan HUT Ke-3 Komunitas Verbum Domine, LAI turut hadir untuk merayakan bersama serta diberi kesempatan untuk mewartakan pelayanan LAI.
Komunitas yang beranggotakan 250 orang dari berbagai paroki bukan hanya di Jabodetabek bahkan sampai ke luar negeri menggunakan aplikasi WA untuk berinteraksi. Mereka secara rutin membaca Kitab Suci sesuai kalender tahun gereja Katolik. Diharapkan 3 tahun tiap anggotanya sudah menuntaskan pembacaan Kitab Suci. Tiap anggota yang dikoordinir oleh fasilitator diminta untuk membuat refleksi dari bacaan 1 mingguan. Melalui refleksi ini Firman Tuhan bukan hanya sekedar dibaca dan dihayati tapi juga bisa disaksikan kepada orang lain.
Selamat HUT KVD Ke-3
Salam Alkitab Untuk Semua