Tidak selalu berkat itu berbentuk materi atau kekayaan. Tidak selalu berkat Tuhan itu adalah kelimpahan dan kedudukan. Perlu kita sadari bahwa berkat Tuhan bisa berbentuk apa saja. Salah satu berkat Tuhan yang paling indah adalah keluarga. Kita semua lahir dan bertumbuh dalam sebuah keluarga. Kelompok sosial terkecil dalam masyarakat ini melahirkan generasi2 baru yang kedepan akan menjadi kebanggaan bangsa. Karakter kita terbentuk juga dalam sebuah keluarga. Karena itulah Allah sangat mengasihi sebuah keluarga.
Dalam bacaan ini dikisahkan tentang mukjizat pertama yg Tuhan Yesus lakukan, yaitu mengubah air menjadi anggur. Nampak sangat jelas dalam kisah ini adalah tempat atau lokasi kejadian terjadinya mukjizat ini di Kana dalam sebuah pesta pernikahan. Tuhan Yesus tidak jauh2 menunjukkan kuasa-Nya dan bahwa dengan adanya kisah ini jelaslah bagi kita bahwa keluarga adalah komunikas kecil yang akan selalu Allah berkati. Allah tidak akan membiarkan sebuah keluarga jatuh dan hancur. Allah juga tidak mengkhendaki kita untuk merusak atau menghancurkan keluarga kita.
Berbahagialah setiap keluarga yang hidupnya setia kepada Tuhan. Yang dibutuhkan bagi setiap keluarga adalah ketekunan dan keyakinan akan kemahakuasaan Allah. Niscaya setiap harapan, atau pergumulan yang dihadapai, tiap2 anggota keluarga saling menguatkan dalam doa sehingga Allah dapat turut bekerja dalam kehidupan keluarga kita. Amin
Salam Alkitab Untuk Semua