ALKITAB

Lembaga Alkitab Indonesia selalu mendukung kebutuhan rohani anda, termasuk di dalam pembacaan Alkitab digital maupun harian. Mari bersama menumbuhkan iman kita kepada Tuhan.

Bacaan Dan Renungan Harian Selasa, 16 April 2024

Bacaan Dan Renungan Harian Selasa, 16 April 2024

“Menahan Diri dan Memohon Petunjuk Tuhan”

2 Samuel 5:17-25,TB2

 

Daud menunjukkan sikap yang selalu takut akan Tuhan. Lebih tepat lagi, ia tidak ingin gegabah dalam menjalankan perannya sebagai raja. Meskipun Daud memiliki banyak pendukung, para pahlawan perang dan pasukan yang piawai dalam peperangan, ia tidak terlena oleh kekuasaan serta segala kelebihan tersebut. Pada saat orang Filistin berusaha untuk menghancurkan dirinya, Daud tidak asal melakukan serangan balik. Sebenarnya, Daud bisa saja segera melakukan tindakan balik untuk menyerang orang Filistin mengingat semua kelebihan dan modal yang ia miliki sebagai raja. Namun, Daud memilih untuk menahan dirinya dan meminta petunjuk dari Tuhan.

Keputusan untuk meminta petunjuk dari Tuhan pun telah menjadi salah satu kebiasaan iman dari Daud. Kita dapat melihat hal ini telah dilakukan oleh Daud sejak lampau, khususnya pada saat ia mendapatkan berulang kali kesempatan untuk membunuh Saul yang adalah raja Israel yang berusaha untuk membinasakannya. Di tengah segala kondisi yang menempatkan Daud pada posisi yang untung, ia tidak asal mengambil tindakan. Daud selalu menahan diri dan meminta petunjuk Tuhan agar ia tidak salah melangkah.

Sahabat Alkitab, permenungan firman Tuhan ini pun mengajak kita untuk menilik ke dalam diri sendiri mengenai sikap kita dalam merespons sesuatu. Apakah kita hanya mengandalkan diri sendiri dan membiarkan diri untuk dikuasai oleh nafsu pribadi dalam setiap pengambilan keputusan atau kita telah mampu memberikan waktu untuk mendengarkan suara Tuhan? Kiranya sikap iman Daud yang kita baca ini pun dapat menjadi pedoman bagi kita dalam membangun kebiasaan sikap beriman kepada Tuhan karena menahan diri dan memberikan waktu khusus untuk mendengarkan petunjuk Tuhan dapat membawa kita untuk semakin intim dengan Tuhan serta terhindar dari sikap yang gegabah.