Pedupaan (Bokor Ukupan)

Berita | 2 Juli 2021

Pedupaan (Bokor Ukupan)


 

Ukupan dibakar dalam pedupaan atau bokor. Bokor ukupan terbuat dari emas, digunakan untuk membawa bara atau ukupan yang menyala (Bil. 16:6; 1 Raj. 7:50). Pedupaan diisi dengan api dari Mezbah Korban Bakaran. Bokor tersebut diberi rempah-rempah pedupaan sehingga mengeluarkan asap yang harum terus menerus siang malam, memenuhi Kemah Suci/Bait Suci (Im. 16:12-13). 

Ukupan merupakan unsur umum dalam upacara yang ditentukan dalam Taurat Musa, suatu persembahan yang mahal dan intinya pengakuan akan Allah. Di antara bangsa Israel hanya para imam yg diperbolehkan mempersembahkan korban ukupan. Waktu Allah memberikan kepada Musa petunjuk-petunjuk bagi Harun, petunjuk-petunjuk ini mencakup peraturan-peraturan yang tegas mengenai pemakaian ukupan di tempat kudus (Im. 16:12-13). 

Pedupaan ini diletakkan di atas mezbah, yaitu Mezbah Dupa, tidak boleh diletakkan di tempat lain, kecuali pada waktu dibawa Imam Besar ke dalam Ruang Mahakudus (Im. 16; Ibr. 9:4). Pedupaan terbuat dari emas disebabkan karena tempat pedupaan ini adalah di Ruang Kudus dan Ruang Mahakudus.

 

Albert Tambunan, dari berbagai sumber 

Logo LAILogo Mitra

Lembaga Alkitab Indonesia bertugas untuk menerjemahkan Alkitab dan bagian-bagiannya dari naskah asli ke dalam bahasa Indonesia dan bahasa daerah yang tersebar di seluruh Indonesia.

Kantor Pusat

Jl. Salemba Raya no.12 Jakarta, Indonesia 10430

Telp. (021) 314 28 90

Email: info@alkitab.or.id

Bank Account

Bank BCA Cabang Matraman Jakarta

No Rek 3423 0162 61

Bank Mandiri Cabang Gambir Jakarta

No Rek 1190 0800 0012 6

Bank BNI Cabang Kramat Raya

No Rek 001 053 405 4

Bank BRI Cabang Kramat Raya

No Rek 0335 0100 0281 304

Produk LAI

Tersedia juga di

Logo_ShopeeLogo_TokopediaLogo_LazadaLogo_blibli

Donasi bisa menggunakan

VisaMastercardJCBBCAMandiriBNIBRI

Sosial Media

InstagramFacebookTwitterTiktokYoutube

Download Aplikasi MEMRA

Butuh Bantuan? Chat ALIN


© 2023 Lembaga Alkitab Indonesia